Pemprov Sulbar Bangun Tanggul dan 2 Jembatan di Desa Tapandullu dengan Anggaran 21,8 Miliar Rupiah

2 months ago 18
ARTICLE AD BOX

Mamuju, gemasulawesi – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat membangun tanggul dan 2 jembatan di Desa Tapandullu yang terletak di pesisir Kabupaten Mamuju dengan menggunakan anggaran 21,8 miliar rupiah.

Muhammad Idris, yang merupakan Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Barat, mengatakan Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat menerima bantuan dana hibah sebesar 21,8 miliar rupiah untuk membangun tanggul dan 2 jembatan di Desa Tapandullu tahun ini.

Muhammad Idris menyatakan anggaran itu bersumber dari dana APBN pemerintah pusat untuk rehabilitasi dan rekonstruksi infrastruktur pasca bencana dan terkena dampak gempa bumi pada tanggal 15 Januari 2021 lalu.

Baca Juga:
Polres Bitung Imbau Warga yang Beraktivitas di Seputaran Silo PT Semen Tonasa agar Menggunakan Masker

“Anggaran tersebut telah diserahkan oleh Menko PMK, Prof. Dr Pratikno, dan dikelola lewat dana hibah pada BNPB atau Badan Penanggulangan Bencana Daerah,” katanya.

Dia menambahkan Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat telah menerima dana itu untuk selanjutnya dikelola dan digunakan membangun tanggul dan juga jembatan pada tahun ini sebab sangat dibutuhkan oleh masyarakat.

Dikutip dari Antara, dia menyebutkan seharusnya anggaran itu diterima oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat pada tahun 2023 tetapi karena adanya perubahan PMK atau Peraturan Menteri Keuangan terkait dengan dana hibah bantuan dana rehabilitasi dan juga rekonstruksi pasca bencana, maka anggaran pembangunan tanggul dan jembatan itu baru dapat dikelola pada tahun ini.

Baca Juga:
Viral Seorang Kades di Jombang Jawa Timur Gadaikan Ambulans Desa Guna Lunasi Hutang Pribadinya, Begini Kronologinya

“Anggaran itu diharapkan dapat dikelola dengan baik sehingga infrastruktur yang diperlukan masyarakat meminimalisir bencana dapat dibangun dan juga dimanfaatkan dengan baik,” ujarnya.

Di sisi lain, Pj Gubernur Provinsi Sulawesi Barat, Bahtiar Baharuddin, mengembangkan 10 ribu bibit ikan nila di bukit wisata gentungan Kecamatanj Kalukku Kabupaten Mamuju.

Dia mengatakan Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat mengembangkan ikan nila di wisata gentungan yang menjadi aset Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat yang selama ini terbengkalai dan juga tidak difungsikan.

Baca Juga:
Tegas! 97 Pegawai Pemkab Probolinggo yang Tak Ikut Upacara Hari Pahlawan Dijatuhi Sanksi Berjemur Selama 4 Jam

“Sebanyak 10 ribu bibit ikan nila telah dilakukan pelepasan dan juga dikembangkan pada kolam yang ada di lokasi wisata itu,” ucapnya.

Dia menambahkan agar ke depan dapat menjadi sumber pendapatan asli daerah atau PAD Sulawesi Barat.

Menurutnya, wisata gentungan yang selama ini tidak terawat dan juga terkesan terbelangkalai akan difungsikan sebagai tempat wisata untuk memancing untuk masyarakat. (Antara)

Read Entire Article