ARTICLE AD BOX
Depok, gemasulawesi - Sebuah video yang memperlihatkan keramaian warga berkumpul di sekitar exit Tol Sawangan untuk menyaksikan bus telolet menjadi viral di media sosial.
Dalam video yang dibagikan oleh akun Instagram @depok24jam pada 25 Oktober 2024, terlihat sebuah bus berwarna oranye melaju cepat dari arah Sawangan menuju pintu keluar Tol Sawangan sambil membunyikan klakson telolet khasnya.
Kerumunan warga dari berbagai usia tampak antusias menunggu di sepanjang jalan, menikmati suara unik bus tersebut.
Ketika bus tersebut melintas dengan kencang sambil membunyikan klakson telolet, kerumunan warga yang telah menunggu tampak bersemangat.
Anak-anak, remaja, hingga orang dewasa tumpah ruah di pinggir jalan, beberapa bahkan turun ke badan jalan sambil mengangkat ponsel untuk merekam dan bersorak.
Tak hanya itu, sejumlah anak-anak terlihat berlarian mendekati bus, membuat suasana semakin riuh.
Fenomena bus telolet ini menarik minat warga sekitar, mengingat popularitas klakson telolet yang sempat meledak di media sosial beberapa tahun lalu.
Fenomena “om telolet om” yang sempat mendunia kini seakan kembali menjadi tren di kawasan Depok.
Bus dengan klakson khas ini telah menjadi daya tarik yang membuat warga rela berkumpul di pinggir jalan untuk sekadar menonton dan merekam momen ketika bus melaju melewati mereka.
Dalam video viral tersebut, terlihat pula bus melaju sedikit zig-zag, menambah semarak di tengah sorakan warga yang menyaksikan dari dekat. Sambil berteriak “telolet!”, warga yang menonton turut serta membawa kembali euforia yang sempat menjadi tren beberapa tahun lalu.
Namun, aksi turun ke jalan demi menyaksikan bus telolet mengundang kekhawatiran dari sejumlah pihak terkait keselamatan warga.
Banyak yang memperingatkan bahaya menghalangi jalur kendaraan yang melaju, terutama di area jalan raya yang ramai.
"Ini bahaya bgt, mending clakson telolet dilarang biar gak bahaya kayak gini," tulis balasan dari akun Instagram @jer*** menanggapi aksi bus ugal-ugalan di Depok tersebut.
Beberapa warganet juga mengingatkan pihak Polres Metro Depok agar warga ditertibkan supaya tidak ada persitiwa bus yang ugal-ugalan.
"Sopir bertindak begitu karena ulah masyarakat nya. Coba tolong donk @polresmetrodepok di tertibkan masyarakat yg begitu," tulis balasan dari akun @ibu***.
Kepopuleran bus telolet mungkin membawa kegembiraan bagi warga, namun aspek keselamatan harus tetap diutamakan.
Bagi pengendara yang melintasi kawasan tersebut, kewaspadaan juga diperlukan, mengingat area exit Tol Sawangan kini menjadi titik kumpul warga yang bersemangat menonton bus dengan klakson uniknya. (*/Risco)