Kapal Pesiar Merapat Kembali di Buleleng, Jadi Penyelamat di Musim Low Season

6 days ago 2
ARTICLE AD BOX
SINGARAJA, NusaBali
Pelabuhan Celukan Bawang, Desa Celukan Bawang, Kecamatan Gerokgak, Buleleng kembali kedatangan Kapal Pesiar, Minggu (13/4) kemarin. Berselang dua hari, kapal pesiar MV Seven Seas Voyager menyusul kapal pesiar Seven Seas Mariner yang berkunjung Jumat (11/4) lalu.

Kapal bersandar di dermaga Pelabuhan Celukan Bawang pada pukul 08.00 wita dengan membawa 636 orang penumpang dari berbagai negara. Setelah sandar sebanyak 541 orang wisatawan kapal pesiar memutuskan untuk turun ke darat dan mengeksplorasi sejumlah Daya Tarik Wisata (DTW) yang ada di Buleleng.

Kepala Dinas Pariwisata Buleleng, I Gede Dody Sukma Oktiva Askara mengatakan, meskipun hanya berkunjung sehari, wisatawan kapal pesiar ini berkontribusi mendongkrak retribusi kunjungan. Terutama di DTW yang dikunjungi, tempat makan siang di beberapa restoran juga mendapat cipratan. 

Hal ini menurut Dody akan berdampak langsung pada Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor pajak restoran dan retribusi objek wisata. “Tentunya dengan adanya kapal pesiar yang berturut-turut ini kami juga dengan intercruise sudah komunikasi, agar bisa lebih banyak menjelajah desa wisata,” ucap Dody.

Dinas Pariwisata bersama cruise line sedang mencari waktu bersama untuk melakukan survei. Dody menyebut desa wisata SCTPB (Sidetapa, Cempaga, Tigawasa, Pedawa dan Banyuseri) di Kecamatan Banjar sudah dijual untuk DTW. Hanya saja sejauh ini kurang laku di wisatawan kapal pesiar.

“Desa Wisata Julah dan Desa Wisata Les di Buleleng timur, tetapi belum sempat disurvei. Sehingga nanti kami jadwalkan tahun depan. Mereka berhitung waktu tempuh ke Julah karena turun dari kapal itu waktu berwisata hanya 5 jam,” imbuh Dody.

Sementara itu, DTW yang ditawarkan dapat dikunjungi wisatawan mancanegara ini diantaranya Brahmavihara Arama Banjar, Pemandian Air Panas Banjar, Puri Buleleng, Krisna Oleh-Oleh, Desa Wisata Munduk, Danau Buyan-Tamblingan. Ada juga Pura Beji Sangsit, Pura Segara Madhu Jagaraga, serta snorkeling di Pulau Menjangan dan city tour Kota Singaraja dari Puri Buleleng, Museum Lontar Gedong Kirtya, hingga Pelabuhan Buleleng.7 k23
Read Entire Article