Jalan Rusak Singaraja-Seririt Ditambal

1 hour ago 4
ARTICLE AD BOX

SINGARAJA, NusaBali 
Polres Buleleng menambal sejumlah titik jalan berlubang di Jalan Raya Singaraja-Seririt, Senin (21/4) pagi. Penambalan jalan tersebut melibatkan pekerja dari Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Buleleng. Tujuannya mencegah kecelakaan lalu lintas yang diakibatkan jalan berlubang.

Setidaknya ada 10 titik jalan berlubang yang ditambal kemarin. Penambalan tersebut dilakukan menggunakan cor semen. Dalam pengerjaannya, pekerja dibagi menjadi dua dari arah timur dan barat. Sedangkan material yang digunakan berasal dari sumbangan pengusaha di Buleleng. 

Wakapolres Buleleng, Kompol I Gusti Agung Ari Herawan mengatakan, Jalan Raya Singaraja-Seririt merupakan jalur dengan kejadian kecelakaan lalu lintas yang cukup tinggi. Di jalur ini kerap terjadi kecelakaan tunggal yang salah satunya disebabkan oleh jalan berlubang. 

Untuk memastikan keselamatan masyarakat, pihaknya bersama Dinas PUTR dan pengusaha melakukan penambalan jalan berlubang. Apalagi menjelang Hari Raya Galungan dan Kuningan mobilitas masyarakat akan lebih tinggi dari biasanya. Sehingga penambalan jalan ini untuk memberikan kenyamanan bagi pengendara.

“Penambalan kami lakukan di 10 titik jalan berlubang. Dengan harapan, mengurangi angka laka lantas,” ujarnya. 

Pengerjaan dilakukan pada pagi hari agar jalan yang ditambal cepat mengering. Selama proses pengerjaan, arus lalu lintas diberlakukan sistem buka tutup. “Cahaya matahari bisa mempercepat pemadatan semen. Dalam pengerjaan ini, kami atur lalu lintas dengan buka tutup. Kami tempatkan anggota di berapa titik,” lanjut dia. 

Kompol Hermawan berharap, pemerintah pusat bisa segera turun untuk melakukan perawatan jalan. Mengingat jalur tersebut merupakan jalan dengan status jalan nasional. Penanganan yang cepat, bisa mengurangi risiko kecelakaan yang disebabkan oleh jalan berlubang. 

“Ini upaya kami bersama dinas PUTR karena ini jalan nasional. Jadi dengan harapan Pemerintah Provinsi dan Pusat turun juga untuk melakukan perawatan jalan secara keseluruhan,” ucapnya. 

Di tempat yang sama, Kepala Dinas PUTR Buleleng I Putu Adiptha Eka Putra mengatakan, penambalan jalan ini merupakan kerjasama antara Pemerintah Kabupaten (Pemkab), kepolisian dan masyarakat. Dengan penambalan jalan ini, masyarakat akan lebih aman dan nyaman dalam menggunakan jalan.

“Masyarakat jadi lebih nyaman merayakan Galungan dan Kuningan. Pengerjaan kita lakukan bersinergi, material dibantu pengusaha, tenaga penggarap dari PUTR, dan Polres untuk pengamanan,” ujarnya. 

Ia menyebutkan sebelumnya ruas jalan tersebut, sempat mendapat perbaikan oleh Pemerintah Pusat. Namun aktivitas jalan yang padat, dan sering digunakan oleh kendaraan besar. Sehingga jalan tersebut, kembali berlubang di sejumlah titik. 7 mzk
Read Entire Article