Clair Obscur: Expedition 33 Sukses Catat Penjualan Tinggi, Bersiap Jadi Kandidat GOTY 2025!

10 hours ago 1
ARTICLE AD BOX

Jakarta, Gizmologi – Game baru Clair Obscur: Expedition 33 berhasil mencatatkan rekor penjualan bagi studio Sandfall Interactive sejak awal rilis 24 April 2025. Sampai artikel ini ditulis setidaknya game ini sudah mencatatkan penjualan hingga 500 ribu kopi di seluruh dunia. Mereka pun merayakannya di media sosial sekaligus berterima kasih kepada para pemain.

Sandfall Interactive merupakan studio game indie dari Perancis. Tidak heran apabila angka penjualan itu menjadi sebuah pencapaian tersendiri. “A milestone for us, reached sooner than we’d ever imagined,” tulis akun mereka @expedition33 di X.

Game berkonsep turn-based RPG ini bahkan berada di urutan ke-2 game terlaris Steam di bawah Oblivion Reamstered. Melalui sistem aplikasi tersebut tercatat ada 70.000 gamer aktif yang turut memainkan game ini.

Pencapaian Clair Obscur: Expedition 33 sejauh ini memang bisa dimaklumi. Keberhasilan studio membuat sebuah game dengan sentuhan turn-based RPG klasik dipadukan dengan visual fantastis yang dibangun lewat Unreal Engine 5 membuat banyak gamer jatuh cinta.

Game ini dirilis untk Windows PC, Playstation 5, dan Xbox Series X/S. Sebagai game kreasi studio indie, game ini relatif dibanderol dengan harga terjangkau. Bahkan melalui pembelian di Steam sudah mendapat diskon 10% menjadi Rp449.100.

Baca juga: Capai 25 Juta Pendaftar Global, Garena Delta Force Resmi Hadir di Mobile

Mekanisme Gameplay Clair Obscur: Expedition 33

Clair Obscur Expedition 33Gameplay yang ‘segar’ jadi andalan game ini!

Game ini memang berhasil membawa elemen turn-based RPG ke level berbeda. Dalam mekanisme permainan, para karakter tidak hanya bergantian melakukan serangan tapi lebih dari itu. Pemain bisa melakukan parry, dodge, dan counter serangan secara dinamis. Elemen yang pernah diharapkan hadir dalam seri Final Fantasy.

Cerita dan visual yang indah juga menjadi faktor pendorong game ini bisa diterima dengan baik. Dalam konsep turn-based RPG berbalut setting beatufiul era (Belle Époque), visual yang disajikan Clair Obscur: Expedition 33 memang begitu memikat. Waktu pertarungan tetap terasa cepat karena sajian animasi disajikan cukup detail.

Sementara itu, sisi cerita tentang Gutave dan para survivor yang hendak menghancurkan the Paintress agar dapat hidup lebih lama. Pihak studio mengatakan bahwa pemain dapat menyelesaikan keseluruhan cerita dalam waktu 30 jam. Sementara bila turut menyelesaikan semua side mission, setidaknya dibutuhkan waktu dua kali lipatnya.

Rata-rata reviewer banyak memberikan angka tinggi relatif tinggi, di atas 8, untuk game ini. Ada pula yang menjadikannya sebagai salah satu kandidat kuat peraih nominasi Game of The Year 2025. So, jangan lewatkan mencicipi game apik ini!

Artikel berjudul Clair Obscur: Expedition 33 Sukses Catat Penjualan Tinggi, Bersiap Jadi Kandidat GOTY 2025! yang ditulis oleh Ronggo pertama kali tampil di Gizmologi.id

Read Entire Article